Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
BeritaLapas dan rutan

Lapas Perempuan Tangerang Gelar Pengobatan Gratis dalam Rangka Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1

117
×

Lapas Perempuan Tangerang Gelar Pengobatan Gratis dalam Rangka Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1

Sebarkan artikel ini

TANGERANG, Reportasexpost.com – 13 November 2025 | Dalam rangka memperingati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1 Tahun 2025, Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Tangerang menyelenggarakan kegiatan pengobatan gratis bagi para pengunjung dan petugas, bertempat di Ruang Kunjungan Lapas Perempuan Tangerang, Kamis (13/11).

Kegiatan yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 12.00 WIB ini diikuti oleh 23 peserta dan meliputi berbagai pemeriksaan kesehatan seperti pemeriksaan tekanan darah, gula darah sewaktu, asam urat, serta kolesterol. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan, sekaligus memberikan manfaat nyata kepada masyarakat dan jajaran petugas di lingkungan Lapas.

Dokter Lapas Perempuan Kelas IIA Tangerang, dr. Nuning Sukma, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial sekaligus refleksi semangat pelayanan yang bersih dan berintegritas dalam momentum Hari Bakti pertama Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi langkah kecil namun bermakna dalam memperkuat sinergi dan semangat bakti kepada sesama,” ujar dr. Nuning Sukma.

Selama pelaksanaan, kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif, serta mendapat sambutan positif dari para peserta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *